Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Rayakan HUT RI ke 72, Santri Blokagung Gelar Upacara dan Khataman Alquran 1.500 Kali

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Para santri Pondok Pesantren Darussalam, Blokagung, Desa Karangdoro menggelar upacara bendera di HUT ke-72 RI di halaman pesantren, kemarin (17-8).

TEGALSARI – Ribuan santri Pondok Pesantren Darussalam, Blokagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari, memilki cara tersendiri dalam merayakan hari kemerdekaan. Sejak Rabu malam (16/8), para santri menggelar khataman Alquran 1.500 kali dan doa kepada para pahlawaan yang berjasa kepada tanah air.

Cara itu langsung dipimpin pengasuh Pondok Pesantren Darussalam, KH. Ahmad Hisyam syafaat. Salah satu pengasuh Pondok Pesantren Darussalam, Blokagung. KH. Ahmad Munib syafaat, mengatakan doa dan khataman Alquran yang digelar pada Rabu malam, dilanjutkan pagi hari dengan mengadakan upacara bendera.

Upacara bendera pada HUT Kemerdekaan RI ke 72 itu, bersamaan dengan pelaksanaan upacara tingkat kecamatan yang dilaksanakan di lapangan pondok pesantren. Para santri di pesantrennya yang menggelar upacara bendera itu karena sejak awal para santri punya komitmen melaksanakan upacara.

“Santri juga ada yang upacara bersama pemerintah kecamatan di lapangan pesantren, ini bagian dari hubbul wathan,” katanya. Upacara yang dilangsungkan di halaman pondok pesantren itu berlangsung khidmat. Seluruh petugas dari santri Pesantren Darussalam sendiri.

Bertindak sebagai pembina upacara. KH. Maskuri Nasirun. Untuk komandan upacara dari salah satu santri, Mohammad Ishaq. “Petugas upacara semua santri,” cetusnya.

Menurut Gus Munib, sapaan Kh Abdul Munib, setiap tahun Pondok Pesantren Darussalam itu melaksanakan upacara bendera. Itu sebagai bukti rasa cinta tanah air kalangan santri kepada Indonesia. “Setiap hari kemerdekaan, kita rutin upacara,” jelasnya. (radar)