Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Resmob Dibekali Rompi Anti Peluru

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Beban tugas dan risiko yang dihadapi menjadi tantangan tersendiri bagi tim Reserse Mobile (Resmob) Polres Banyuwangi. Menyadari hal itu, personel  buru sergap kepolisian itu diberikan pendukung kerja yang terus dimodernisasi.

Salah satunya dengan melengkapi  personelnya dengan rompi anti peluru dan pelindung kepala khusus. Bantuan dari Polda Jatim itu akhirnya diserahterimakan kemarin. Selain helm dan rompi peluru, beberapa perlengkapan lain seperti borgol hingga pendukung  sarana kerja lainnya juga turut diberikan  kepada satuan khusus untuk kriminal ini.

“Rompinya untuk penunjang kerja polisi di lapangan seperti resmob,” beber AKP Dewa Putu Yogaparsana, Kasatreskrim Polres Banyuwangi kemarin. Peralatan penunjang kerja tersebut menjadi tantangan baru bagi kepolisian.

Risiko di lapangan yang dihadapi bisa  diminalisasi dengan penunjang alat kerja tersebut. Seperti halnya rompi anti peluru. Dengan desain dan kualitasnya yang mirip dengan kesatuan detasemen khusus (densus), rompi ini bisa menjadi pelindung maksimal saat bertugas. Termasuk diantaranya helm antipeluru.

Helm jenis balistik ini juga dilengkapi dengan kamera di bagian depannya yang digunakan untuk mengamati dan memberikan gambaran visual secara  langsung.  Meski sudah diterima, keberadaan alat pendukung kerja kepolisian itu masih  belum bisa digunakan. Sebab, sejauh ini  masih didata sebagai aset miliki Satreskrim Polres Banyuwangi. Pendataan pun kini  masih dilakukan. (radar)