Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Tiket Arus Balik Kereta Api di Daop 9 Jember Tinggal 9.978 Lembar

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

 

BANYUWANGI, KOMPAS.com – Sejumlah tiket kereta api (KA) di beberapa relasi pada Daop 9 Jember untuk arus balik angkutan Lebaran 2023 sudah habis terjual.

Plt Manager Hukum dan Humas PT KAI Daop 9 Jember, Azhar Zaki Assjari mengatakan, hingga Kamis (27/4/2023), tiket KA yang dapat dipesan berjumlah 9.978 lembar.

Tiket yang tersedia adalah KA Blambangan Ekspres relasi Ketapang-Semarang Tawang dan KA Logawa relasi Jember-Purwokerto dari tanggal 28 April-1 Mei 2023.

“Selainnya telah habis dipesan,” kata Azhar, kepada Kompas.com, pada Kamis.

Baca juga: Antisipasi Penumpukan Kendaraan di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi, Kantong Parkir Disiapkan di Terminal Sritanjung

Sedangkan tiket jarak jauh untuk tanggal 2 Mei yang sudah habis dipesan adalah KA Sritanjung relasi Ketapang-Lempuyangan, KA Tawangalun relasi Ketapang-Malang Kota Lama, dan KA Probowangi relasi Ketapang-Surabaya Gubeng.

“Untuk KA lokal Pandanwangi relasi Jember-Ketapang (Pulang-Pergi), masih tersedia dari tanggal 27 April sampai tanggal 2 Mei 2023,” ujar Azhar.

Berdasarkan data PT KAI Daop 9 Jember, selama 12 hari pelaksanaan angkutan Lebaran, sudah mengangkut sebanyak 93.931 orang dengan rata-rata pelanggan per hari mencapai 7.828 orang.

Untuk tingkat ketepatan waktu keberangkatan dan kedatangan kereta api, mencapai 100 persen.

Kereta api menjadi solusi bagi masyarakat yang akan balik menuju kota perantauan. Karena bebas macet, aman, nyaman dan kepastian jam kedatangan di tempat tujuan,” kata Azhar.

Sedangkan catatan per Selasa (25/4/2023) pukul 14.00 WIB, ada sebanyak 10.432 orang yang berangkat kembali menuju kota perantauan.

Baca juga: Arus Balik, Pelabuhan Ketapang Banyuwangi Mulai Dipadati Penumpang ke Bali

“Tingkat penjualan tiket mencapai 99 persen dari total kapasitas tempat duduk harian yang tersedia sejumlah 10.552,” ungkap Azhar.

Menurutnya, data itu kemungkinan masih akan terus bertambah, karena masih ada dua kereta api yang akan berangkat dari Stasiun Ketapang malam ini.

Yaitu KA Pandanwangi relasi Stasiun Ketapang-Jember dan KA Blambangan Ekspres dari Ketapang ke Semarang Tawang.

 


Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

source