BANYUWANGI, KOMPAS.com – Jelang datangnya Hari Raya Idul Adha 2023, ratusan hewan ternak di Banyuwangi, Jawa Timur, mengikuti kontes ternak.
Pada kontes tersebut, hewan ternak yang terdiri dari sapi, kambing dan domba itu bersaing untuk menjadi yang super terbaik se-Kabupaten Banyuwangi.
Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas mengatakan, kontes hewan ternak ini digelar untuk memberikan motivasi kepada para peternak agar memelihara ternaknya dengan baik.
“Sekaligus bentuk apresiasi kami kepada peternak yang berprestasi agar menghasilkan bibit ternak yang unggul dan produktif,” kata Ipuk di RTH Kedayunan Kabat, Senin (19/6/2023).
Baca juga: Hilal Tidak Terlihat di Kepri, Kemenag Kepri Sepakat Idul Adha 29 Juni
Menurut Ipuk, kegiatan ini juga sebagai upaya memotivasi kalangan milenial untuk terjun menggeluti bisnis pertanian, khususnya di subsektor peternakan.
“Pertanian bukan lagi sebuah pekerjaan remeh dan kotor. Melainkan peluang bisnis yang menjanjikan,” ujar Ipuk.
“Seperti yang kita lihat di sini, jika dirawat dengan baik dan berkualitas satu ekor kambing saja harganya bisa mencapai Rp 100 juta. Ini bisa jadi sumber cuan,” imbuh Ipuk.
Dinas Pertanian dan Pangan (Disperta) Banyuwangi menyebutkan, ada 12 kategori yang diperlombakan dalam Kontes Ternak Livestock 2023 tersebut.
Sedangkan jumlah ternak yang mengikuti kontes itu sebanyak 300 ekor. Terdiri dari 150 ekor sapi dan 150 ekor kambing.
“Peserta berasal dari seluruh peternak di Banyuwangi,” kata Kepala Bidang Budidaya Usaha Peternakan Disperta Banyuwangi Abdurrazak, Senin (19/6/2023).