Jamaah Haji yang Ditinggal di Makkah
ROGOJAMPI – Haji Sarqowi, 81, jamaah haji asal Dusun Sumberkepuh, Desa Kedungwungu, Kecamatan Tegaldlimo, itu akhirnya bisa kembali ke Banyuwangi kemarin (3/11). Lelaki yang terpaksa ditinggal di Makkah karena sakit jantung dan paru-paru itu, disambut para pejabat Kementerian Agama (Kemenag) Banyuwangi di bandara Blimbingsari.
Dengan didampingi putra ke limanya, Agus Sofwan, H Sarqowi tiba di Bandara Blimbingsari, pukul 13.00. Kedatangannya itu, disambut oleh keluarganya. Kepala Kemenag Banyuwangi, H. Santoso, dan Kepala Seksi (Kasi) Haji dan Umrah, Mukhlis juga ikut menyambut di bandara.
Sebelum tiba di Bandara Blimbingsari, H. Sarqowi bersama putranya, Agus Sofwan, berangkat dari Bandara Soekarno Hatta, Jakarta pada pukul 05.30, dengan diantar oleh petugas dari Kemenag RI dan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.