
BANYUWANGI – Tiga desa di Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi mengalami kekeringan. Akibatnya, warga pun terpaksa harus membeli air untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Ditambah lagi pasokan air tidak tersedia di Dusun Karang Baru, Desa Alas Buluh, Kecamatan Wongsorejo. Jumat (01/09/2017).
Tiga desa di Kecamatan Wongsorejo mengalami kekeringan yakni Desa Bangsring, Alas Buluh dan Wongsorejo. Kekeringan melanda tiga Desa tersebut sejak tiga bulan lalu. Musim panas yang berkepanjangan memaksa warga untuk membeli air dari desa yang pasokan airnya melimpah.
Untuk Desa Bangsring yang mengalami kekeringan sudah mendapatkan suplai air dari sumber air Selogiri. Sedangkan daerah Wongsorejo sudah ditambah pipa PDAM sehingga pasokan air dapat terpenuhi.
“Untuk Desa Bangsring air sudah tercukupi namun untuk mengaliri area persawahan masih belum tercukupi,” ucap Torik, Sekde Bangsring kepada Kabarpas.com biro Banyuwangi.
Desa Alas Buluh merupakan desa yang paling parah terkena musibah kekeringan. Hingga pagi kemarin warga terpaksa membeli air yang diangkut menggunakan truk dilengkapi dengan dua tandon air yang berkapasitas 2.200 liter.