Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Senggol Truk di Tikungan, Mobil Zebra Tabrak Pohon, Tiga Orang Luka-Luka

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Sebuah mobil Minibus Daihatzu Zebra dengan Nopol DK 1873 BD mengalami ringsek bagian depan akibat menabrak pohon usai bersenggolan dengan truk di tikungan Jalan Raya Gambor, Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi, Kamis (31/5/2018) dini hari, sekira pukul 03.30 WIB.

Akibat insiden tersebut, tiga orang yang berada di dalam mobil mengalami luka-luka dan kini sudah dirawat di rumah sakit setempat.Ketiganya adalah Putra Adit Pratama (28), Ulum (30) dan Putra Setia Andreas (24) ketiganya berasal dari Kecamatan Glenmore.

Kanit Lantas Rogojampi, IPDA Dwi mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi lantaran mobil yang dikemudikan oleh Putra Adit melaju dari arah Banyuwangi ke Genteng dengan kecepatan tinggi.

“Saat sampai di tikungan, mobil tersebut terlalu ke kanan sehingga menyenggol truk yang melaju dari arah berlawanan,” jelas IPDA Dwi.

Usai menyenggol truk, lanjut Dwi, mobil tersebut oleng ke kanan hingga menabrak pohon di bahu jalan. Akibatnya seluruh penumpang yang berada di dalam mobil mengalami luka-luka.

Beruntung dalam insiden tersebut, tidak ada korban jiwa, hanya saja kerugian materil akibat kerusakan mobil Daihatzu Zebra mencapai jutaan rupiah. “Kerugian materil kurang lebih Rp 20 juta,” tutup Dwi.