The Latest Collection of News About Banyuwangi
English VersionIndonesian
Sport  

Gojukai Kirim 17 Karateka

Register your email to Subscribe to news delivered directly to your mailbox

gojokaiIkuti Kejurnas Karate di Bali

BANYUWANGI – Ujian bagi karateka asal Dojo Gojukai Banyuwangi sudah menunggu di depan mata. Kejuaraan nasional (national championship) Gojukai Indonesia di Bali pada 3 Juli besok menjadi taruhannya. Dalam even yang memperebutkan Piala Kapolda Bali dan Ghasuku Indonesia-Australia itu, kontingen karateka Banyuwangi mengirimkan 17 atlet terbaik. Mereka terbagi dalam empat kelas.

Di kelas pra-pemula, Banyuwangi akan menurunkan dua atlet putra dan satu putri di kategori kata perorangan. Di kelas pemula, Banyuwangi akan menurunkan tiga atlet di kategori kumite perorangan dan kata beregu. Total, there is 11 atlet yang akan turun di kelas tersebut. Di kelas kadet, atlet Banyuwangi akan turun di kelas kumite. Final, atlet Banyuwangi akan turun di kelas junior di kategori kumite.

“Kami target bisa membawa medali dari Bali nanti,” tegas I Wayan Radita, ketua Dojo Gojukai Banyuwangi. Wayan yang juga anggota PJR Banyuwangi itu menambahkan, peluang anak asuhnya meraih prestasi di ajang tersebut cukup terbuka. Menilik even yang pernah diikuti Gojukai Banyuwangi, dia optimistis Banyuwangi bisa masuk 10 besar pendulang medali terbanyak di kejurnas mendatang. (radar)