The Latest Collection of News About Banyuwangi
English VersionIndonesian

Gaet Penari Lewat FKT

Register your email to Subscribe to news delivered directly to your mailbox

BANYUWANGI – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata akan menggelar Festival Karya Tari (FKT) 2012. Even kesenian ini digelar untuk meningkatkan kreativitas, produktivitas, dan kualitas seniman lokal.

Festival itu akan diikuti sekitar 17 peserta dari berbagai sanggar tari di Banyuwangi. Tari yang mengikuti FKT 2012 merupakan kreasi tari baru yang tidak pernah mengikuti festival.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Suprayogi menjelaskan, 17 peserta tari sudah mengikuti technical meeting pada Jumat (16/3). Beberapa kriteria penilaian telah disampaikan dalam acara itu.

Penilaian terdiri dari garap medium, kemampuan peraga, artistik/harmonisasi. Karena tari yang diikutkan karya seni baru, maka penilaian akan dilakukan secara selektif agar menghasilkan pemenang terbaik.

Dalam FKT 2012, ungkap Suprayogi, panitia akan memilih dan menetapkan tiga penyaji terbaik, satu penata tari terbaik, satu penata musik terbaik, dan satu penata rias dan busana terbaik. “”Penyaji terbaik akan dipersiapkan untuk mengikuti festival karya tari tingkat Jatim,” ungkap Suprayogi.

Pelaksanaan FKT 2012 akan berlangsung 24 March 2012 di panggung seni dan budaya Taman Blambangan. “Kami berharap dukungan dan partisipasi masyarakat selama FKT berlangsung,'' he said. (radar)

Keywords used :