The Latest Collection of News About Banyuwangi
English VersionIndonesian

KPB Gelar Seminar Kewirausahaan

BANGUN BISNIS: Komunitas Pengusaha Banyuwangi (KPB) usai mengikuti seminar kewirausahaan pada tanggal 4-5 December 2012 then.
Register your email to Subscribe to news delivered directly to your mailbox
BANGUN BISNIS: Komunitas Pengusaha Banyuwangi (KPB) usai mengikuti seminarkewirausahaan pada tanggal 4-5 December 2012 then.
BANGUN BISNIS: Komunitas Pengusaha Banyuwangi (KPB) usai mengikuti seminar kewirausahaan pada tanggal 4-5 December 2012 then.

BANYUWANGI – Komunitas Pengusaha Banyuwangi (KPB) menggelar seminar tentang kewirausahaan. Tema yang diangkat adalah “Cara termudah berbisnis modal KTP dan anti gagal”. Seminar akan digelar di Hotel Baru Indah Jajag, Minggu besok (30/12). Pembicara yang dihadirkan adalah Ridwan Abadi, juara nasional wirausaha muda mandiri 2010 dan juara dua pemuda pelopor wirausaha se-Jawa Timur tahun 2011.

Ketua KPB Totok Sulistiyo mengatakan, tujuan seminar ingin mengajak masyarakat serta kalangan pengusaha muda Banyuwangi agar bisa menjadi pengusaha yang sukses. Usai seminar, peserta akan diajari bagaimana memulai usaha dari nol, membangun bisnis hanya dengan modal KTP, hingga sukses di usia muda. Selain itu juga diajarkan strategi pemasaran yang efektif dan strategi jitu mengembangkan usaha, serta masih banyak teknik yang akan dikupas tuntas.

”Kegiatan KPB sangat mendukung dan membina anakanak muda yang ada di Banyuwangi bisa berwirausaha,’’ kata Totok. Menurut Totok, kegiatan ini sesuai dengan program yang diinstruksikan Bupati Abdullah Azwar Anas terkait kemajuan yang dimiliki pengusaha di Banyuwangi. ”Masyarakat yang ikut seminar bisa menghubungi saya ke nomor HP 081339811179 atau 08123769779,’’ tandas Totok. (radar)