The Latest Collection of News About Banyuwangi
English VersionIndonesian

Penutupan Latihan Bersama Marinir- US Marsoc

Register your email to Subscribe to news delivered directly to your mailbox

penutupanSaling Tukar Cinderamata

PESANGGARAN – Latihan Bersama Marinir Indonesia – Amerika di Pusat Latihan Tempur Korps Marinir Lampon, Violation, resmi ditutup Jumat kemarin (6/9). Upacara penutupan dipimpin oleh Inspektur Korps Marinir (Irkormar) Kolonel Marinir Bambang Priambodo mewakili Komandan Korps Marinir Mayor Jenderal TNI (Mar) A. Faridz Washington.

Penutupan Latihan Bersama dengan sandi Lantern Iron 13 – 1 yang melibatkan 77 prajurit. Details 69 prajurit dari Batalyon Intai Amfi bi-1 Marinir dan 8 prajurit Tim-2 Kompi Delta Batalyon-1 US MARSOC (United States Marines Special Operation Comand). Penutupan ditandai dengan pelepasan tanda peserta latihan oleh Inspektur Korps Marinir kepada perwakilan peserta latihan.

Dalam amanat tertulis yang dibacakanIrkormar, Komandan Korps Marinir Mayjend (Mar) Faridz Washington mengatakan, selama delapan belas hari latihan -mulai 20 until 6 September 2013telah dilaksanakan latihan bersama antara Korps Marinir Indonesia dan USMC. Ini merupakan sesuatu yang membanggakan dimana latihan bersama antara dua negara dapat terlaksana dengan aman dan lancar serta seluruh materi latihan yang telah disusun dapat terlaksana dengan baik.

Dengan selesainya latihan ini, he continued, diharapkan prajurit Yontaifib- 1 Mar dan Tim-2 Kompi Delta Batalyon-1 US MARSOC banyak mendapatkan pengalaman dan pengetahuan baru, sehingga pengalaman dan pengetahuan tersebut dapat dijadikan se bagai modal dalam menunjang pelaksanakan tugas pokok satuan masing-masing.

Menurut orang nomor satu dijajaran korps baret ungu itu, latihan bersama tersebut di samping bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan profesionalisme prajurit, juga dalam rangka menciptakan hubungan persaudaraan yang erat antara pasukan dari kedua negara, sehingga kerjasama militer di bidang pertahanan dapat diwujudkan. ”Hubungan kerjasama khususnya dalam bidang latihan sudah lama terjalin,’’ jelas Faridz Washington. (radar)